Usai Resmi Dilantik, Jiwa Nusantara Bogor KMKB Kunjungi Disbudparekraf Kota Bogor

oleh
oleh
Ki-Ka Undang, Dra. Hj. Rika Riana Siska Dwi,Setiawan, Ramujaya, Farhan Kristianto, H. Shahlan Rasyidi, S.E., M.M., Ramli Sahibu, Ray & Igo Nugraha SH

Bogor,Voicemagz.com- Sejak dilantik Jiwa Nusantara Pusat pada Jum’at11 Mei lalu, Komunitas Musik Koes Bogor (KMKB) pun kini resmi menyandang nama menjadi Jiwa Nusantara Bogor KMKB atau JN Bogor KMKB.

Bahkan komunitas ini  langsung melakukan aktifitas yang positif  dengan mengadakan kunjungan ke kantor Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Bogor (Disbudparekraf Kota Bogor).

Maksud dari kehadiran perwakilan jajaran pengurus JIWA NUSANTARA Bogor KMKB (JN Bogor KMKB) yang mengemban misi ingin memperkenalkan keberadaan JN Bogor KMKB sekaligus bersinergi dengan program –program Disbudparekraf itu  disambut hangat oleh H. Shahlan Rasyidi, S.E., M.M.  selaku Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Bogor beserta jajaran terkait di Disbudparekraf Kota Bogor. (Fajar) Foto Dok. JN Bogor KMKB

Seperti kita tahu, JIWA NUSANTARA Bogor KMKB ini  merupakan salah satu dari sekian banyak komunitas di Indonesia yang mendukung dan turut melestarikan  lagu-lagu Koes Bersaudara dan Koes Plus.

Selain itu   Komunitas JIWA NUSANTARA Bogor KMKB yang terbentuk atas dasar semangat ‘Dari Kita, Oleh Kita, Untuk Kita’, selain mendukung dan melestarikan lagu-lagu Koes Bersaudara dan Koes Plus juga   sekaligus sebagai sarana membangun tali silaturahmi antar masyarakat musik khususnya penggemar Koes Bersaudaradan Koes Plus se Bogor Raya (Kota dan Kabupaten).

Sukses buat JN Bogor KMKB, semoga kiprahnya bisa dirasakan terutama bagi jajaran pengurus dan anggotanya, dan seluruh masyarakat pecinta tembang-tembang dari Koes Bersaudara dan Koes Plus di Kota dan kabupaten Bogor./Irish

No More Posts Available.

No more pages to load.